Walikota Minta PNS Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

Bagikan Artikel Ini:
Pelaksanaan apel korpri pagi tadi di Pemerintah Kota Kotamobagu

Pelaksanaan apel korpri pagi tadi di Pemerintah Kota Kotamobagu

BERITATATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pelayanan terhadap masyarakat oleh pemerintah tidak henti-hentinya diserukan oleh Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara. Terbukti, dalam pelaksanaan apel Korpri Selasa (17/02/2015) pagi tadi, Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten I Pemerintah Kota Kotamobagu, Drs Hi Nasrun Gilalom terus mengingatkan hal tersebut, kepada seluruh jajaran Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam lingkup pemerintahannya.

“Tingkatkan terus pelayanan kepada masyarakat di Kota Kotamobagu, buktikanlah bahwa saudara – saudara, adalah aparatur pemerintah yang memiliki integritas dan kinerja yang berkwalitas serta patut untuk dibanggakan,” ujar Tatong.

Walikota juga mengingatkan kepada seluruh aparatur pemerintah Kota Kotamobagu untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi dengan penuh disiplin dan tanggung jawab. “Laksanakanlah tugas, fungsi dan kewenangan dengan penuh ketelitian, konsisten dan bertanggung jawab, dengan selalu dilandasi dengan disiplin yang tinggi,” tegas Walikota.

Selain jajaran Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, kegiatan Apel Korpri yang dilaksanakan di lapangan Kotamobagu tersebut, juga dihadiri para Lurah dan Sangadi beserta seluruh perangkat. (jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.