Selain Adipura, Kotamobagu Juga Akan Terima Penghargaan Keluarga Berencana Nasional

Bagikan Artikel Ini:
Selain Adipura, Kotamobagu Juga Akan Terima Penghargaan Keluarga Berencana Nasional

Walikota Kotamobagu saat memberikan sambutan dalam sidang paripurna DPRD

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Prestasi terus diukir oleh Kotamobagu di ajang kontestasi nasional. Betapa tidak, selain Adipura Kotamobagu juga akan terima penghargaan keluarga berencana nasional dari pemerintah pusat pada bulan Juli ini. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara di hadapan suasana sidang paripurna DPRD Kotamobagu, Senin (18/07/2016) kemarin,

“Pada tanggal 29 Juli nanti, Pemerintah Kotamobagu akan menerima penghargaan keluarga berencana nasional dari pemerintah pusat,” ujar Tatong,

Tatong pun mengatakan kalau prestasi daerah tersebut selama ini tidak lepas dari peran serta seluruh elemen masyarakat, termasuk DPRD Kotamobagu sebagai lembaga pengawas. “Untuknya, dalam kesempatan itu kami memberikan apresiasi dan pengharagaan atas komitmen para wakil rakyat yang selama ini terus memaksimalkan kerja-kerja dalam mengawal agenda kerakyatan, sehingga keberhasilan Kotamobagu terus didapat,” tambahnya.

Disisi lain, Tatong pun tetap berharap adanya masukan dari berbagai pihak terkait dengan pelaksanaan program yang telah maupun akan dilakukan pemerintah kedepan. “Ini penting, agar seluruh program kerja yang dilakukan pemerintah benar-benar terukur dan memberikan dampak positif di tengah-tengah masyarakat,” tutupnya. (mg1/jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.