Begini Keakraban Walikota dan Atlet Taekwondo Cilik

Bagikan Artikel Ini:
Begini Keakraban Walikota dan Atlet Taekwondo Cilik

Walikota melepas atlet Taekwondo

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Sosok seorang ibu yang peduli akan prestasi anak-anaknya ditunjukkan oleh Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara. Lihat saja, Jumat (03/02/2017) pagi tadi, Walikota terlihat akrab dengan sejumlah atlet taekwondo cilik maupun remaja yang rencananya akan mengikuti kejuaraan Mega Mas Open Tournament di Manado. Dimana, sebagai bentuk dukungan terhadap 25 atlet tersebut, Tatong melakukan pelepasan resmi kepada mereka di lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu. “Pemerintah berharap dari kejuaraan seperti ini bisa menumbuh kembangkan minat dan bakat di bidang olahraga khususnya bela diri,” ucap Tatong dalam kesempatan itu,

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kotamobagu DR Abrar MPd pada kesempatan yang sama menyatakan rasa optimisnya akan kehadiran para atlet yang dibawanya itu bisa memberikan warna tersendiri dalam pertandingan kelak. “Saya yakin para atlet dari Kotamobagu mampu menunjukkan performa terbaiknya dalam kejuaraan nanti,” imbuh Abrar.

Dirinya juga optimis kalau para atlet tersebt mampu membawa prestasi, sehingga bisa ikut mengharumkan nama daerah. “Yang jelas pemerintah akan mendukung penuh hal-hal seperti ini sebagai ajang untuk mencari bibit-bibit olahragawan muda di Kotamobagu,” tutupnya. (mg1/jun)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.