Praktek Ilegal Fishing di Bolsel diawasi Ketat

Bagikan Artikel Ini:

 

Sugeng Purwono

BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Penggunaan bom ikan di Kabupaten Bolmong Selatan, mendapatkan perhatian khusus dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Hal ini tercermin dari pernyataan Kepala Dinas Pertanian Pangan, Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bolsel, Ir Surahmad Sugeng Purwono, kepada beritatotabuan.com, belum lama ini.

“Praktek pemboman ikan tidak dibenarkan dalam aturan. Sebab, itu akan merusak ekositem yang ada di laut. Makanya ini akan menjadi salah satu perhatian serius bagi kita,” ujar Sugeng.

Dirinya pun mengatakan, dalam pengawasan praktek pemboman ikan, pihaknya akan melakukan kordinasi lintas instansi, agar bisa menekan praktek-praktek seperti itu. “Ini kita akan kordinasikan dengan beberapa instansi terkait. Yang jelas, jika kedapatan tentu ada sanski sesuai dengan aturan yang berlaku,” tambahnya. (hamka taamole/jun)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.