Camat Bolaang Uki Minta Seluruh Aparat Desa Topang Visi Bolsel Menuju Kabupaten Religius

Bagikan Artikel Ini:

 

Suasana Rapat Forum Kordinasi Pimpinan Kecamatan Bolaang Uki

BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Camat Bolaang Uki Sukri Van Gobel meminta kepada seluruh aparat desa yang ada di wilayah kecamatan tersebut untuk bisa menopang visi Kabupaten Bolsel Menuju Daerah Religius. Hal tersebut disampaikan Sukri saat menggelar pertemuan bersama dengan unsur Forum Kordinasi Pimpinan Kecamatan (FKPK) di Aula Balai Desa Dudepo Barat, Selasa (28/02/2017) kemarin.

“Salah satu yang harus ditopang adalah Program Ibadah Subuh Berjamaah (PISB) yang saat ini terus digelar. Sebab, program ini sudah cukup menyentuh masyarakat. Mereka warga sudah merasa terpanggil untuk melaksanakan program tersebut. Kedepan tentunya ini perlu lebih ditingkatkan lagi,” ucap Sukri,

Dalam kesempatan itu, Sukri juga mengatakan kalau pihak Pemerintah Desa yang ada di Kecamatan Bolang uki saat ini sudah menuntaskan kegiatan Musyawaran Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbagdes), dimana kegiatan tersebut merupakan hal yang cukup penting dilakukan. “Sebab dengan Musrenbangdes Pemkab Bolsel bisa lebih mengetahui kebutuhan masyarakat yang ada di tiap desa, untuk kemudian diprogramkan pada tahun mendatang,” tambahnya.

Masih menurut Sukri, saat ini pihaknya tengah merampungkan sejumlah usulan prioritas yang nantinya akan dibawa ke Musrenbang Kabupaten. “Hal ini perlu ketelitian, agar usulan yang diberikan bisa diterima dan masuk dalam prpgram di tahun anggaran 2018 nanti,” tutupnya. (hamka taamole/jun)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.