Ishak Sugeha Jadi ‘Nona Manis’ di Pilwako

Bagikan Artikel Ini:

 

Ir Ishak Sugeha ME saat mendaftar sebagai calon kepala daerah di DPD Demokrat Sulut

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Rekomendasi yang dikeluarkan oleh DPP PAN kepada Ir Hj Tatong Bara, rupanya mulai menjadi pertanda ‘perseteruan’ politik babak dua, antara Tatong Bara dan Djelantik Mokodompit. Pasalnya, Djelantik sendiri hampir dipastikan akan tetap diusung oleh Partai Golkar untuk maju dalam perhelatan politik lima tahunan tersebut.
Menariknya, selain dua figur tersebut, nama Ishak Sugeha rupanya tidak bisa dipandang sebelah mata. Modal 3 kursi oleh Partai Demokrat di DPRD Kotamobagu, diprediksi akan menjadi ‘jualan’ mahal partai berlambang Bintang Mercy itu.
“Modal tiga kursi menjadi sangat rasional, jika kita Partai Demokrat akan ikut mengusung dalam Pilwako nanti,” ujar Ketua OKK DPC Demokrat Kotamobagu, Lucky Lasabuda.
Lucky menambahkan kalau Ishak merupakan ‘harga mati’ di internal partai mereka. “Rekomendasinya sudah sampai di DPP Partai Demokrat, dan itu merupakan keinginan dari seluruh pengurus Ranting yang ada di Kotamobagu. DPP juga sudah mengundang pak Ishak Sugeha terkait kesiapan dirinya untuk maju di Pilwako,” ungkap Lucky.
Pernyataan Lucky tersebut menegaskan kalau Ishak tetap akan dicalonkan oleh partai besutan SBY, dimana Ishak sendiri diprediksi akan menjadi rebutan dari dua petahana, dalam hal ini Djelantik Mokodompit selaku mantan Walikota Kotamobagu periode 2008-2013, dan Ir Hj Tatong Bara yang saat ini masih menjadi Walikota di periode ini. (mg1/jun)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.