PEJABAT MUSLIM di Bolsel Akan Digilir Untuk NAIK KHOTBAH

Bagikan Artikel Ini:

 

Bupati Bolsel saat menjadi khotib sholat Jumat akhir pekan lalu

BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Terobosan demi terobosan dalam rangka menciptakan daerah yang religious terus dilakukan oleh Bupati Bolaang Mongondow Selatan, Hi Herson Mayulu SIP. Lihat saja, belum lama ini orang nomor satu di Bolsel tersebut meminta agar para pejabat muslim di Kabupaten Bolsel, bisa ikut berceramah dan naik khotbah saat pelaksanaan sholat Jumat di daerah itu. Hal tersebut disampaikan Herson saat dirinya berkotbah di Masjid Amirul Mukminin, jumat akhir pecan lalu.

“Semua pejabat musli yang ada di Pemkab Bolmong Selatan harus siap menjadi khotib sholat Jumat,” ujar Herson.

Herson mengatakan kalau para pejabat yang ada di lingkup Pemkab Bolsel akan digilir, untuk bisa menjadi khotib di masjid tersebut. “Jumat ini saya yang khotib, selanjutnya jumat akan datang Wabup selanjutnya para asisten, staf ahli, para kepala dan  kepala badan, serta camat sampai seterusnya dan semua harua siap,” tegasnya.

Dirinya pun menghimbau pimpinan OPD harus mampu naik mimbar. “Kita semua adalah pemimpin jadi harus bisa menjadi tauladan terutama harus mampu Khotib atau naik mimbar,” tuturnya. (hamka taamole)

 

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.