20 Pasien Katarak Segera Jalani Operasi Mata

Bagikan Artikel Ini:

 

Plt Kepala Dinkes Kotamobagu, Devi Ch Lala

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Puluhan pasien yang sebelumnya telah melakukan pemeriksaan katarak mata dalam waktu dekat akan menjalani operasi mata. Hal ini akan dilakukan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu bersama Balai Mata Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Prov-Sulut). “Dalam waktu dekat kita akan lakukan itu, ada sekitar 20 pasien di Kotamobagu yang akan dioperasi mata karena Balai pengobatan mata dari Manado sudah menetapkan jumlah pasien di Kotamobagu, namun kita masih menunggu jadwal dari Balai Mata,” ujar Kadis Dinkes, Devi Ch Lala, Selasa (06/11/2018).

Kata Devi, operasi mata ini merupakan keuntungan bagi pasien karena operasi mata tersebut tidak dipungut biaya sepeser pun alias gratis. “Rencana kegiatan operasi mata lokasinya ada dua opsi, yakni di Desa Poyowa Besar, Kecamatan Kotamobagu Selatan dan atau dilaksanakan di Dinkes Kotamobagu sebab kita harus menempati tempat pelaksanaan yang steril,” ujarnya.

Dijelaskannya, puluhan pasien yang akan dioperasi dalam waktu dekat ini adalah pasien yang sebelumnya sudah pernah dilakukan pemeriksaan mata beberapa waktu lalu. “Ini sudah menjadi kegiatan rutin kita setiap tahun, karena pegobatan mata gratis ini bukan hanya di Kotamobagu tetapi se-Sulut, jadi saat ini kami tinggal menunggu giliran,” ujar Devi. (febri limbanon)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.