Bupati Lepas Wisudawan 2121 Santri se Kabupaten Bolmong

Bagikan Artikel Ini:

ADVETORIAL

Bupati Bolmong saat memberikan sambutan pada acara wisuda santri kemarin

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL – Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Seopredjo Mokoagow, Kamis (04/04/2019) kemarin, menghadiri kegiatan wisuda kepada 2.121 santi se Kabupaten Bolaang Mongondow, yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati Bolaang Mongondow.

Bupati Bolaang Mongondow saat melepas riabuan santri yang diwisuda

Dalam kesempatan tersebut, Bupati pada sambutannya, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dan menyukseskan kegiatan tersebut. “Inshaa Allah pelaksanaan wisuda santri hari ini mendapat ridho dari Allah SWT, dan semoga kita semua tetap diberikan kekuatan dan kesehatan guna melaksanakan tugas dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara. Terlebih khusus kepada Kabupaten Bolmong yang sama-sama kita cintai,” ujar Yasti.

Bupati bersama Kepala Kementerian Agama Bolmong, dan perwakilan Kepala Kementerian Agama Sulut serta perwakilan Polres Kotamobagu dalam kegiatan wisuda santri

Pada kesempatan tersebut, Bupati mengatakan kalau prosesi wisuda terhadap ribuan santri se Kabupaten Bolmong tersebut, merupakan sebuah langkah maju bagi pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bolmong, untuk menyukseskan pembangunan dalam bidang agama, serta upaya membangun moral dan akhlak generasi muda. “Dalam kesempatan ini saya berharap kepada para santri agar dapat tumbuh dan berkembang menjadi generasi penerus dan insan Qur’ani yang sholeh dan sholeha, berakhlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, mandiri, dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi,” tambahnya.

Sambutan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bolmong dalam acara wisuda santri

Untuk para orang tua santri, Bupati meminta agar selalu memberikan motivasi dan dorongan, untuk bisa terus memperdalam baca dan tulis Al-Qur’an sebagai pedoman hidup umat Islam. “Sebab, perjalanan para santri masih panjang dalam meraih cita-cita, dan semoga dengan pelaksanaan wisuda santri kali ini, semakin mendorong kita semua termasuk para santri, untuk lebih aktif lagi dalam mempelajari dan mendalami Al-Qur’an,” tuturnya. (advertorial)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.