Ini Rangkaian Kegiatan Bupati Saat Perayaan Idul Fitri 1440 Hijriah

Bagikan Artikel Ini:

ADVETORIAL

Bupati Bolmong berbaur bersama warga Desa Otam usai Sholat Ied berjamaah

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL – Sejumlah aktifitas dan kegiatan dilakukan oleh Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, menjelang hingga saat perayaan Iful fitri 1440 Hijriah atau 2019 Masehi.

Bupati Bolmong bersama orang tua saat di kediaman pribadinya usai Sholat Ied Berjamaah

Hal tersebut terlihat dari pelepasan pawai takbiran yang dilakukan oleh Bupati pada Selasa (04/06/2019) di Desa Desa Mopuya Kecamatan Dumoga Utara,  “Pawai takbir Pemkab Bolmong dan masyarakat pada malam hari ini, sebagai ungkapan rasa syukur kita semua, dalam menyambut hari raya idul fitri 1 syawal 1440 hijriah besok nanti,” ungkap Bupati Yasti pada pelepasan pawai takbiran yang diikuti oleh ribuan ummat muslim di Kabupaten Bolmong tersebut.

Bupati Bolmong saat menerima kunjungan dari Wagub Sulut dalam Open House yang digelar di kediaman pribadinya

Keesokan harinya, Rabu (05/06/2019) Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, bersama dengan jajaran kepala SKPD Kabupaten Bolmong, menggelar Sholat Ied berjamaah dengan warga di Desa Otam Kecamatan Passi Barat, dimana sholat Idul Fitri itu sendiri dipimpin langsung oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bolaang Mongondow, Hi Sulaiman Amba.

Bupati bersama Wabup Bolmong nampak akrab berbincang bersama Wagub Sulut

Setelah melaksanakan sholat Idul Fitri berjamaah, seraya berbaur dan saling bersilaturahmi dengan warga di Desa Otama, Bupati kemudian kembali ke kediaman pribadinya di Kelurahan Matali Kecamatan Kotamobagu Timur. Dimana di kediaman tersebut Bupati menggelar open house untuk seluruh warga Kabupaten Bolaang Mongondow.

Pada kesempatan itu, Bupati Bolmong mendapat kunjungan sejumlah tamu istimewa, mulai dari Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw didampingi Wakil Ketua tim penggerak PKK Sulut bersama sejumlah kepala SKPD Provinsi Sulut, Wakil Bupati Bolmong Yanny Tuuk bersama Ketua tim penggerak PKK Bolmong, Ketua DPRD Bolmong dan para anggota DPRD serta tamu lainnya, dimana Bupati sendiri selain didampingi oleh keluarga juga ikut mendampingi adalah calon anggota DPD RI terpilih dari Dapil Sulut Cherish Harriette Mokoagow. (advertorial)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.