Bupati Bolmong Dampingi Mantan Sangadi Mengkang Terima Penghargaan Kalpataru

Bagikan Artikel Ini:

 

Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow saat mendampingi mantan Sangadi Mengkang untuk penerima penghargaan Kalpataru kemarin

BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, mendampingi mantan sangadi Mengkang Marsidik Kadengkang untuk menerima penghargaan Kalpataru dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Marsidik sendiri diketahui merupakan salah seorang yang berhasil masuk nominator dari 11 penerima penghargaan tertinggi yang diberikan pemerintah Repubilik Indonesia yang dinilai telah ikut merintis lingkungan sebuah daerah. “Penghargaan tersebut diberikan Dirjen Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan  Dr Ir Bambang Supriyanto, M.Sc, di Hotel Slipi Jakarta kemarin,” ucap Kepala DLH Bolmong Abdul Latif.

Dirinya berharap, diterimanya penghargaan Kalpataru tersebut oleh Marsidik akan ikut memicu semangat para kader lingkungan di wilayah Bolmong. “Untuk Desa Mengkang sendiri saya berharap kedepan bisa lebih kreatif dalam meningkatkan ide-ide tentang pemanfaatan lingkungan,” tambahnya.

Marsidi sendiri usai menerima penghargaan tersebut mengatakan, kalau hasil yang dicapainya itu tidaklah mudah. Dimana, dirinya merintis pengembangan Pengembangan Tenaga Listrik Mikro Hydro sejak tahun 2006, serta ikut menggalakkan penanaman di hutan penyangga Taman Nasional Bogani Nani Wartabone di wilayahnya, sejak dirinya menjabat sebagai Sangadi Mengkang.  “Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) emanfaatkan pasokan air yang melimpah di sungai yang ada di desa, dengan biaya dan tenaga yang di sumbangkan seluruh masyarakakat desa, dimana dari situ kita berhasil membangun instalasi listrik tanpa bahan bakar minyak dan pemeliharaan mesin yang relatif mudah,” jelasnya. (jun)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.