Pemkot Gelar Rakor Untuk Persiapan Sholat Idul Adha

Bagikan Artikel Ini:

 

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu, Jumat (16/07/2021) pagi tadi menggelar rapat kordinasi (rakor) bersama dengan pihak MUI, PHBI dan Polres Kotamobagu, dalam rangka persiapan pelaksanaan Sholat Idul Adha.

Rapat yang dipimpin oleh Sekda Kotamobagu Ir Sande Dodo MT itu, turut dihadiri oleh jajaran Asisten dan sejumlah Kepala OPD, seperti Kepala Bagian Kesra Hamdan Mokoagow, Kepala Dinkes dr Tanty Korompot, Kepala Diskominfo Fahri Damopolii SKom ME, Kepala BPBD Afian Hasan, serta jajaran Camat se Kotamobagu tersebut, membahas sejumlah hal yang bersifat teknis dalam hal pelaksanaan sholat Idul Adha yang akan digelar pada tanggal 20 Juli 2021 nanti.

Sekda Kotamobagu Ir Sande Dodo MT dalam kesempatan tersebut, mengungkapkan kalau Kotamobagu dalam pemetaan zonasi perkembangan covid-19, masih dalam status zona kuning. Sehingga, pelaksaana Sholat Idul Adha masih bisa dilaksanakan di Lapangan terbuka maupun Masjid. Namun demikian, protocol kesehatan dalam hal pelaksanaan sholat Ied nanti diminta untuk tetap dilaksanakan dengan ketat. “Kita tinggal tunggu edaran dari Wali Kota soal pelaksanaan Sholat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban nanti,” kata Sande.

Sande juga berharap agar Camat yang ada di 4 Kecamatan se Kotamobagu, segera melakukan kordinasi dengan Lurah dan Sangadi terkait dengan rencanan pelaksanaan sholat Ied tersebut. (mg1)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.