Bupati Yasti Tegaskan Hasil Sensus Penduduk Akan Jadi Acuan Dalam Kebijakan Pembangunan

Bagikan Artikel Ini:

 

Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow saat menerima kunjungan pihak BPS pagi tadi

BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow menegaskan, kalau hasil sensus penduduk tahun 2020 akan menjadi acuan Pemeirntah Kabupaten Bolmong dalam kebijakan pembangunan.

Hal tersebut ditegaskan Yasti Jumat (04/10/2019) pagi tadi seraya mengajak kepada seluruh elemen masyarakat di daerahnya, untuk mensukseskan gerakan sensus penduduk tahun 2020. “Saya menghimbau kepada seluruh  komponen masyarakat agar bisa mensukseskan kegiatan sensus penduduk, sebab itu akan menjadi salah satu data dan acuan untuk penetapan kebijakan pembangunan pemerintah kedepan,” ucap Yasti.

Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bolaang Mongondow Jasni Makalunsenge, mengungkapkan kalau kegiatan sensus penduduk tersebut digelar mereka selang 10 tahun sekali. “Kita dalam sensus penduduk nanti akan bekerja sama dengan Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan, sehingga dari situ bisa didapatkan sebuah data kependudukan yang sama antara Pemerintah Daerah dan BPS sendiri,” imbuh Jasni. (udi)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.