Disdik Maksimalkan Sistem Pembelajaran di Daerah Tanpa Sinyal

Bagikan Artikel Ini:
Disdik Maksimalkan Sistem Pembelajaran di Daerah Tanpa Sinyal

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bolmong, Renti Mokoginta SPd

BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Dinas Pendidikan (Disdik) Pemkab Bolmong, terus mengambil langkah-langkah untuk memaksimalkan sistem pembelajaran di daerah tanpa sinyal internet.

“Saat ini kami sudah memaksimalkan pelayanan pendidikan di daerah susah sinyal internet, dengan menerapkan sistem Luring yang membagi siswa ke dalam kelompok dengan jumlah maksimal 7 orang,” ungkap Kepala Disdik Pemkab Bolmong, Renti Mokoginta, Senin (02/10/2020), di Lolak.

Selain itu, lanjut Renti, pihaknya membatasi untuk sistem praktek di beberapa mata pelajaran.

“Mata pelajaran yang memang terdapat prakteknya, saat ini memang belum dilakukan. Contohnya mata pelajaran Olahraga, Biologi, Kimia, dan beberapa mata pelajaran lain, untuk mencegah dan juga memutus mata rantai penyebaran COVID-19,” demikian Renti. (udi)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.