Yasti Nyatakan Kesiapan Divaksin Pertama di Bolmong

Bagikan Artikel Ini:
Yasti Nyatakan Kesiapan Divaksin Pertama di Bolmong

Yasti Soepredjo Mokoagow

BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow menyatakan kesiapan menjadi orang pertama yang divaksin COVID-19 di wilayah yang dipimpinnya tersebut.

Selaku orang nomor satu di Bolmong, Yasti mengaku harus menjadi contoh bagi masyarakat, serta sebagai bentuk dukungannya dalam menyukseskan program vaksinasi COVID-19.

“Kalau ditanya soal kesiapan untuk divaksin, tentu saya orang pertama yang siap divaksin di Bolmong,” ujar Yasti.

Dikatakan Yasti, sesuai petunjuk Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dirinya akan diperiksa kesehatan sebelum melakukan vaksinasi, karena ada kelompok yang tidak bisa divaksinasi.

“Sebagai kepala daerah, saya mendukung penuh langkah pemerintah pusat untuk melakukan vaksinasi seperti yang dilakukan Presiden Joko Widodo,” ucap Yasti.

Dijelaskan Yasti, Bolmong direncanakan akan memulai program vaksinasi usai dilakukan vaksinasi di beberapa daerah yang merupakan zona merah.

“Kemungkinan Kabupaten Bolmong terakhir. Sebab vaksin masih akan diprioritaskan untuk daerah yang masuk zona merah,” demikian Yasti. (udi)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.