Bupati Boltim Sebut Kegiatan STQH Bagian Dari Media Dakwah dan Syiar

Bagikan Artikel Ini:

 

Bupati Boltim Sebut Kegiatan STQH Bagian Dari Media Dakwah dan Syiar

Bupati Sehan Landjar Saat Membuka Secara Resmi Kegiatan STQH ke- 5 di Lapangan Motongkat.

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Bertempat di Lapangan Motongkat, Rabu (20/03) malam lalu, Bupati Sehan Landjar, membuka dengan resmi kegiatan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-5, tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) tahun 2019.

Kegiatan yang diikuti khafila dari tiap kecamatan se- Kabupaten Boltim tersebut juga turut dihadiri KH Yasir Bachmid sebagai penceramah beserta perwakilan Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Sulut, beserta anggota Dewan Kabupaten (Dekab) Boltim. “Saya mengucapkan selamat datang kepada peserta lomba STQH yang merupakan utusan dari 7 kecamatan se Kabupaten Boltim,” kata Sehan dalam sambutannya.

Pelaksanaan STQH ini lanjut Sehan, merupakan salah satu kegiatan religius dan termasuk agenda rutin setiap tahun Pemkab Boltim. Pihaknya berharap kegiatan ini menjadi media Dakwah dan Syiar keagamaan yang efektif, dan mampu menjadi daya dorong yang kuat dalam memacu percepatan pembangunan terutama dari keagamaan. “Dan yang terpenting adalah kegiatan ini diharapkan menjadi barometer untuk mengukur hasil dari pembelajaran Al Qur’an yang berlangung ditengah-tengah masyarakat Boltim,”ujarnya.

Sehan menambahkan, pihaknya mengapresiasi pihak panitia pelaksana dan masyarakat setempat yang sudah turut mengsukseskan kegiatan tersebut.  “Selamat berlomba, semoga melalui pelaksanaan STQ ini dapat terpilih Qori-Qori’ah, Hafidz-Hafidzah terbaik, yang nantinya akan kita utus mewakili Kabupaten Boltim pada STQ tingkat Provinsi Sulawesi Utara pada bulan april mendatang,”jelasnya.

Kegiatan STQH ke-5 se- kebupaten Boltim ini, akan berlangsung selam tiga hari, hingga Jumat (22/03) hari ini. (mg3/mon77)

Baca Juga : Lokasi Pacuan Kuda Boltim Bakal Dibangun di Kecamatan Mooat

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.