Dishub Lakukan Rekayasa Lalu Lintas di Areal Pasar Senggol

Bagikan Artikel Ini:

 

Hisam Paputungan

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Antisipasi adanya kemacetan di areal pasar senggol Kotamobagu, yang terletak di seputara Desa POyowa Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan, rupanya menjadi perhatian dari Dinas Perhubungan Kotamobagu. Hal ini dikatakan Kepala Dishub Kotamobagu, melalui Kepala Bidang Lalu lintas dan Angkutan Jalan, Hisam Paputungan, kepada awak media beritatotabuan.com, Rabu (06/06/2018).

“Untuk pengaturan rekayasa Lalin di pasar senggol tahun 2018 ini, itu sama dengan  rekayasa lalin tahun 2017 lalu, karena lokasi pasar senggol masih belum berubah alias ditempat yang sama. Jadi pengalihan arus dari jalan utama mulai dari Kelurahan Mongondow menuju pasar Poyowa Kecil aksesnya ditutup, sehingga arus lalinnya diarahkan ke akses masuk dari Kelurahan Motoboi Kecil tembus prempatan Poyowa dan itulah akses masuk pasar Poyowa,” paparnya.

Untuk sebagian jalan masuk ke pasar poyowa dikatakan Hisam akan digunakan untuk perparkiran. Dimana, untuk ketertiban lalu lintas sendiri, Hisam mengatakan kalau pihaknya akan memaksimalkan petugas yang ada dari siang hingga malam hari.  “Misalnya,  jika ada pengguna jalan yang memarkir kendaraan di badan jalan yang menyebabkan kemacetan, nah hal seperti itu yang akan kami atasi dengan memberikan teguran kepada yang bersangkutan supaya dapat mengatur posisi kendaraan yang akan diparkir, agar tidak mengganggu arus lalulintas,” terang Hisam. (febri limbanon)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.