Hebat, Tatong Kembali Bawa Adipura ke Kotamobagu

Bagikan Artikel Ini:

 

Walikota Kotamoabagu saat mengarak Piala Adipura tahun lalu

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kerja keras  Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara bersama jajaran pemerintahan, terkait dengan gerakan kebersihan, akhirnya membuahkan hasil yang maksimal. Pasalnya, dipastikan pada 2 Agustus 2017 nanti, Tatong akan menerima kembali Piala Adipura untuk dibawa ke Kotamobagu, sebagai bentuk su premasi tertinggi dalam hal kebersihan di suatu daerah.

Kepastian akan diterimanya Adipura oleh Walikota Kotamobagu tersebut, berdasarkan surat dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan bernomor UN.72/PSLB3/PS/PLB/7/2017, tertanggal 25 Juli 2017.

Dalam surat tersebut juga tertera kalau penyerahan piala Adipura itu akan dilakukan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo. “Penyerahan Adipura itu akan dilakuan di Plaza Ir Soedjono Soerjo Manggala Wanabakti, Jalan Jenderal Gatot Soebroto, Jakarta Pusat. Undangannya sudah diterima,” ujar Kepala  Sub Bagian Pengumpulan Informasi Bagian Humas Pemkot Kotamobagu, Hendry Mokodompit. (mg1/jun)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.