Pengurusan Perjinan Akan Dipermudah

Bagikan Artikel Ini:
Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara

Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU –  Perputaran roda perekonomian di Kotamobagu yang kian meningkat, rupanya terus mendapatkan perhatian dari Pemkot Kotamobagu. Untuk terus memacu hal tersebut, Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara mengatakan akan mempermudah pengurusan ijin bagi pelaku usaha di daerah ini.

“Bagi pelaku usaha yang ingin menanamkan modal mereka ke Kotamobagu, pemerintah membuka kesempatan dan akan memberikan kemudahan dalam hal perjininan,” ujar Tatong.

Dikatakan Tatong, salah satu kemudahan itu adalah dengan akan diberikannya pelayanan perijinan satu pintu.

“Pelayanan satu pintu ini akan menggunakan n sistem administrasi berbasis teknologi informasi. Dengan begitu, indikator kepuasan atas pelayanan pemerintah dapat terpenuhi,” tambahnya.

Dengan penerapan pelayanan satu pintu tersebut, Tatong berharap akan lebih memacu iklim investasi di daerahnya. (jun)

Rate this article!
Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.