Pjs Walikota Kotamobagu Pamit ke Seluruh ASN

Bagikan Artikel Ini:

 

Suasana pamitan Pjs Walikota Kotamobagu ke seluruh ASN dalam apel perdana pagi tadi

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Setelah masa cuti perayaan Idul Fitri 1439 Hijriah, para Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai aktif menjalani aktifitas berkantor. Kamis (21/06/2018)pagi tadi, seluruh PNS di lingkungan Pemkot gelar apel perdana di lapangan boki hotinimbang yang dipimpin langsung oleh Pjs Walikota Kotamobagu, Muhammad Rudi Mokoginta, SE.MTP.

Walikota dalam sambutannya berharap apel kerja perdana hari ini akan membawa perubahan yang lebih baik kepada masyarakat Kota Kotamobagu serta bangsa dan negara ini.

“Dengan apel kerja hari ini merupakan arti bahwa seluruh ASN telah siap untuk kembali melaksanakan tugas serta tanggung jawab masing-masing,” ujar Rudi.

Selanjutnya, Walikota meminta kepada seluruh ASN untuk bisa memaksimalkan tugas dan fungsi dengan penuh ketilitian, konsisten dan bertanggungjawab serta sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku, dengan dilandasi disiplin yang tinggi dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab sehari-hari.

“Saya juga menghimbau kepada seluruh jajaran Pemerintah Kotamobagu hingga ke tingkat desa dan kelurahan, agar dapat terus memberikan dukungan terhadap seluruh program kerja pemkot yang telah ditetapkan pada tahun 2018 ini, termasuk bersama-sama mengsukseskan pemilihan kepala daerah,” ujarnya lagi.

Selain itu Walikota juga mengucapkan rasa terimakasihnya dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh pemerintah Kotamobagu, dan seluruh masyarakat yang selama ini memberikan dukungan penuh kepadanya dalam melaksanakan tugas sebagai pejabat sementara Kota Kotamobagu.

“Selama saya bertugas kurang lebih 4 bulan di Kotamobagu, dan pada hari ini saya dan keluarga memohon pamitan kepada seluruh masyarakat Kota Kotamobagu dan seluruh ASN serta jajaran pemerintah Kota Kotamobagu untuk kembali saya melaksanakan tugas sebagai Asisten II Provinsi Sulawesi Utara ,” tutup Rudi. (febri limbanon)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.