Wawali Nayodo Hadiri Pelantikan Panwaslu Kecamatan Untuk Pilgub 2020

Bagikan Artikel Ini:

 

Wawali Nayodo

Foto bersama Wawali Nayodo Koerniawan dalam kegiatan Pelantikan Panwascam se Kotamobagu

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, Senin (30/12/2019) pagi tadi, menghadiri acara pelantikan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) yang akan bertugas dalam pelaksnaaan Pilgub tahun 2020 mendatang.

Bertempat di Lembah Bening Restaurant Kotamobagu, sekira 12 orang Panwaslu Kecamatan, yang tersebar di 4 Kecamatan yang ada di Kotamobagu diambil sumpah oleh Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Kotamobagu DR Musly Mokoginta SH MH. “Panwaslu Kecamatan yang baru dilantik harus menjalankan tugas dengan penuh perhatian, sehingga proses demokrasi dalam hajatan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur di tahun 2020 mendatang, benar-benar terlaksana sesuai dengan regulasi yang ada,” ujar Ketua Bawaslu Kotamobagu DR Musly Mokoginta SH MH.

Sementara itu, Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH dalam sambutannya, berharap kehadiran Panwaslu Kecamatan yang baru dilantik tersebut, akan ikut mengawal terselenggaranya pelaksanaan Pilgub, yang kredibel sesuai dengan  aturan perundang-undangan. “Pemerintah berharap, kehadiran Panwaslu Kecamatan ini akan memaksimalkan proses Pengawasan pelasanaan Pemilukada Pilgub tahun 2020 mendatang, sehingga seluruh tahapan Pilgub dapat berjalan dengan baik,” ucap Nayodo. (jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.