Pembangunan Pasar 23 Maret Digenjot

Bagikan Artikel Ini:
Kondisi terakhir bangunan proyek pasar 23 Maret

Kondisi terakhir bangunan proyek pasar 23 Maret

Kotamobagu, BT – Proyek pembangunan Pasar Tradisional 23 Maret Kotamobagu, di Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, oleh kontraktor pelaksana PT Anugerah Kamayatu Utama terus digenjot. Pasalnya proyek yang baru dimulai pembangunannya pertengahan Oktober tersebut, ditargetkan selesai hingga akhir tahun 2014.

Amatan beritatotabuan.com, di lokasi pembangunan Pasar Rakyat 23 Maret, banyak pekerja dikerahkan untuk menggenjot proyek berbanbderol Rp9,5 miliar tersebut. Tumpukkan material, besi, dan semen yang akan digunakan terdapat di beberapa sudut. Mandor dan pengawas proyek tampak lalu lalang memantau pekerjaan. Ada juga satu unit alat berat yang siaga di lokasi.

Salah satu pekerja proyek itu, menyatakan kalau dirinya pesimis, proyek tersebut akan selesai akhir tahun ini.

“pembangunan pasar rakyat ini belum akan selesai, kemungkinan kalau tidak ada hambatan bulan januari (2015) proyek ini bisa selesai,” terang lelaki yang meminta namanya tak ditulis.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kotamobagu, Herman Aray, saat dikonfirmasi mengatakan, optimis kontraktor pelaksana mampu menyelesaikan pembangunan pasar itu.
“Kalau pun tidak selesai hingga akhir tahun, maka yang akan dibayarkan kepada kontraktornya hanya sesuai dengan volume pekerjaan,” imbuh Aray. (awi manggopa/jun)

Rate this article!
Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.