Rekrut CPNS, Kotamobagu Masih Tunggu Petunjuk Kemenpan-RB

Bagikan Artikel Ini:
Adnan Massinae

Adnan Massinae

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kejelasan mengenai akan dilakukannya perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini oleh Pemkot Kotamobagu, masih akan menunggu petunjuk dari pemerintah pusat, dalam hal ini Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Kotamobagu, Adnan Massinae saat bersua dengan sejumlah awak media,

“Sampai saat ini belum ada petunjuk dari pusat Badan kepegawaian Negara (BKN) soal perekrutan CPNS di kota kotamobagu” ujar Adnan.

Adnan mengatakan pihaknya hingga saat ini masih terus melakukan komunikasi dan kordinasi dengan pemerintah pusat terkait formasi perekrutan CPNS itu.

“Kita masih terus upayakan untuk melakukan kordinasi dan lobi ke pemerintah pusat. Mudah-mudahan bisa ada kepastian soal perekrutan CPNS tahun ini,” tambahnya,

Soal kesiapan perekrutan CPNS, Adnan mengatakan pada dasarnya pemerintah Kota Kotamobagu siap menggelar perekrutan tersebut.

“Kalo memang sudah ada petunjuk dari pusat, maka kami di BKDD Kotomobagu, akan menfasilitasi perekrutan CPNS tersebut,” tutupnya. (fitra datundugon/jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.