Tragedi Pohon Tumbang, Distakot Lebih Pentingkan Adipura Ketimbang Keselamatan Warga ?

Bagikan Artikel Ini:
Bambang Ginoga

Bambang Ginoga

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Tumbangnya pohon besar di Jalan Adampe Dolot Kelurahan Mogolaing, ternyata sudah pernah diingatkan oleh warga kepada Kepala Dinas Tata Kota (Distakot) Kotamobagu, Bambang Irawan Ginoga.

Adalah mantan Camat Kotamobagu Barat, Muhlan Lamama yang sempat memperingatkan hal tersebut kepada Bambang.

“Saya sudah pernah mengingatkan sekitar dua pecan lalu ke pak Bambang agar pohon ini sebaiknya dipangkas, sebab kelihatan sudah akan roboh,” ujar Muhlan, Kamis (12/11/2015) kemarin.

Anehnya, kata Muhlan peringatan tersebut justru terkesan tidak digubris oleh Kepala Distakot.

“Dia waktu itu hanya mengatakan nanti tunggu selesai penilaian Adipura,” tambahnya.

Menariknya, Bambang sendiri saat dikonfirmasi tidak menampik adanya peringatan dini oleh warga kepada dirinya, terkait akan tumbangnya pohon tersebut.

“Memang ada sejumlah warga termasuk mantan Camat yang sudah mengingatkam. Namun saya katakana saat itu untuk menunggu mengingat cuaca yang tidak menentu,” ucap Bambang.

Mirisnya, Bambang dalam alasannya untuk membela diri seolah terkesan lebih mementingkan penilaian Adipura dari pada keselamatan warga,

“Ini kan pohon peneduh. Kalau kita tebang sementara dalam tahapan penilaian Adipura, ya bagaimana?,” tukasnya. (jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.