Baru 846 Pelamar Yang Masukkan Berkas

Bagikan Artikel Ini:

Kotamobagu, BT – Proses pemasukan berkas lamaran, untuk perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) khususnya di
Kotamobagu akan segera berakhir. Data yang didapat beritatotabuan.com, hingga pukul 19.30 Senin (15/09/2014) malam ini, sudah ada 1071 pelamar yang sudah melakukan pendaftaran secara online. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Sub Bidang Perencanaan dan Formasi, Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD), Dedy Iman, saat dikonfirmasi beritatotabuan.com.
“Dari 1071 pelamar secara online, hingga kini baru 846 orang yang memasukkan berkas di BKDD Kotamobagu,” ujar Dedy.
Ditanya soal batas akhir pendaftaran dan pemasukan berkas, Dedy mengatakan sesuai jadwal hanya sampai hari ini.
“Batas akhir pendaftaran online sesuai jadwal hanya sampai pukul 23.59 malam ini,” tambahnya.
Untuk formasi yang belum ada pelamar, Dedy mengatakan posisinya masih sama.
“Hingga saat ini, jabatan yang belum ada pelamar adalah dokter spesialis mata, penyakit jantung, penyakit dalam, dan bedah,” tutupnya. (awi manggopa/junaidi)

Rate this article!
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.