Dukung Kota Model Jasa, Pemkot Bakal Sediakan Lampu Tenaga Surya

Bagikan Artikel Ini:
Contoh Lampu tenaga surya (Solar Cell)

Contoh Lampu tenaga surya (Solar Cell)

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Visi dan Misi Pemerintah Kota Kotamobagu saat ini, untuk menjadikan daerah itu sebagai kota model jasa di wilayah Bolaang Mongondow Raya, rupanya tidak main-main. Terbukti, untuk merealisasikan hal itu seluruh penyediaan infrastruktur terus dipersiapkan. Salah satunya adalah dengan akan dilakukannya pengadaan lampu berjenis solar cell yang menggunakan tenaga surya di daerah itu sebanyak 200 buah.

“Lampu itu kekuatan terangnya bisa seperti di Bandara berskala internasional. Nah, rencanya kita akan mengadakan sekitar 200 unit lamput untuk bisa menerangi daerah ini,” ujar Kepala Dinas Tata Kota Kotamobagu, Drs alex Saranaung saat dihubungi beritatotabuan.com, Selasa (17/02/2015) siang tadi.

Meski demikian Alex mengatakan penyediaan lampu tenaga surya itu, tidak akan diadakan sekaligus.

“Pengadaaannya akan dilakukan bertahap. Sebab dana yang dibutuhkan cukup besarm, untuk setiap unit lampu saja jika ditaksir harganya sekitar Rp50 juta,” tambahnya.

Untuk tahun 2015 sendiri, Alex mengatakan pihaknya telah merencanakan untuk mengadakan sekitar 40 buah mata lampu.

“Dananya sekitar Rp2 milyar tahun ini, dan proses pengadaannya akan dilakuakn lewat tender terbuka,” tukasnya.

Masih menurut Alex seluruh lampu itu akan dipasang di pusat-pusat pertokoan, jalam masuk serta jalan-jalan utama di Kotamobagu.

“Jika memungkinkan aka nada juga sampai ke lorong-lorong masuk di Kotamobagu,” tutupnya. (jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.