Serapan ADD dan Dana Desa di Boltim Diharap Bisa 100 Persen

Rudi Mokoginta
Rudi Mokoginta

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Penjabat Bupati kabupaten Bolaang mongondow timur (Boltim), Muhammad Rudi Mokoginta memimpin rapat evaluasi kerja bersama seluruh Kepala desa (Sangadi) se Boltim, beserta para perangkat desa di lantai III kantor Bupati Boltim, pada Senin (19/10/2015) siang kemarin,

Dalam rapat tersebut, Bupati menegaskan soal serapan anggaran Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) agar di Tahun ini, capai 100%

“Saya harapkan serapan anggaran untuk DD dan ADD dapat mencapai 100% pada Tahun ini. sehingga, tidak akan menimbulkan Sisa lebih penggunaan anggaran (Silpa) pada Tahun berikutnya. sebab, dari 80 desa yang ada di Boltim, baru 38 desa yang dicairkan untuk DD tahap Dua” terangnya

Lanjutnya, bagi desa yang belum melengkapi administrasi, oleh Dirinya kembali memberikan waktu Satu Minggu untuk segera menyelesaikan semuanya. sehingga, dari segi pengelolaan dan laporan administrasi tidak kalah dengan kabupaten lain yang sekarang sudah melakukan pencairan tahap kedua sehingga, sudah akan memasuki tahap Tiga

“Kita jangan kalah dengan kabupaten Sitaro karena, mereka tidak lama lagi sudah akan cair DD tahapan ke Tiga. untuk DD di Boltim, Tahun 2015 ini mencapai Rp 22 miliar dan untuk ADD sekitar Rp 22,45 miliar,” jelas Rudi

Sementara itu, para Sangadi yang belum lengkap administrasi untuk pencairan tahap kedua mengungkapkan, selain pemadaman listrik yang ber jam-jam yang mengakibatkan pembuatan Surat Pertanggung jawaban (SPj) terhambat dan, juga tidak tersedia Sumber Daya Manusia (SDM) yang memadai khususnya tenaga operator

“Disamping kedua masalah tersebut kami nilai Inspektorat daerah Boltim lamban dalam pemeriksaan fisik” ungkap, sejumlah Sangadi.(sandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.