Sauk Bakal Dibangun Pelabuhan Perikanan

Bagikan Artikel Ini:
Ilustrasi

Ilustrasi

BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Program pemerintah pusat untuk mengembangkan kawasan minapolitan untuk sejumlah daerah di Indonesia mendapatkan perhatian yang sangat serius dari Pemkab Bolaang Mongondow.

Hal ini tercermin dari pernyataan Bupati Bolmong Hi Salihi B Mokodongan saat bersua dengan sejumlah awak media, Senin (22/02/2016) kemarin, seraya mengatakan pihaknya telah berencana akan menambah pelabuhan di wilayah Lolak.

“Selain pelabuhan Labuan Uki, muda-mudahan di Bolmong juga akan ketambahan pelabuhan perikanan yang akan di bangun di Desa Sauk, Kecamatan Lolak,” kata salihi.

Menurutnya, untuk mendukung rencanaya tersebut, dirinya akan memaksimalkan tugas dari Dinas Perikanan dan Kelautan (DKP).

“Rencana ini telah kami gagas dan terus di lakukan pengkajian, baik dari aspek hukum, sisi potensi dan faktor pendukung lainya,” ucapnya.

Meski Bolmong belum masuk dalam kawasan minapolitan oleh pemerintah pusat, namun kata Salihi, kedepan akan dirancang satu model rencana tata ruang kawasan strategis untuk pengembangan kawasan minapolitan.

“Untuk mencapai apa yang telah di rencanakan tersebut, dukungan warga juga tak bisa lepas dari langka pemerintah, sehingga semuanya dapat berjalan seperti yang diharapkan,” tutupnya. (supandri)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.