Satpol-PP Kotamobagu Tiba-Tiba Datangi SDN 1 Mogolaing

BERITATOTABUAN.COM,Satpol-PP Kotamobagu Tiba-Tiba Datangi SDN 1 Mogolaing KOTAMOBAGU – Salah satu sekolah yakni SDN 1 Mogolaing yang terletak di depan lapangan Torotakan, Selasa (17/01/2017) kemarin, tiba-tiba didatangi oleh sekelompok anggota Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP). Setelah ditelisik, kedatangan para anggota Satpol-PP tersebut rupanya untuk mencabut salah satu papan yang mengumumkan kalau tanah tersebut milik pribadi dan bukan merupakan asset pemerintah. “Iya, SDN 1 Mogolaing itu tercatat sebagai asset pemerintah baik tanah dan bangunannya. Makanya, kami datang untuk menurunkan papan yang menyebutkan kalau tanah tersebut miliki pribadi,” ucap Kepala Dinas Satpol-PP Kotamobagu, Sahaya Mokoginta SSTP saat dikonfirmasi beritatotabuan.com,

Sahaya mengatakan, pihaknya menerima laporan dari pihak sekolah kalau papan tersebut telah terpasang tepat di depan areal lahan sekolah. “Begitu kami menerima surat dari sekolah, kita segera turun. Sebab, itu sudah menjadi bagian dari tugas Dinas Satpol-PP untuk mengamankan asset daerah,” tambahnya.

Sahaya pun menambahkan kalau pihaknya membuka peluang bagi siapa yang merasa memiliki lahan tersebut untuk mengajukan keberatan. “Kalau memang ada bukti kepemilikan pribadi atas lahan tersebut, silahkan tempuh cara-cara yang elegan dengan membawa bukti tersebut ke pengadilan,” tandasnya. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.