WALIKOTA Pimpin Langsung Upacara PERINGATAN HARI IBU di Kotamobagu

Bagikan Artikel Ini:

 

Walikota saat memimpin upacara peringatan Hari Ibu pagi tadi

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Jumat (22/12/2017) pagi tadi memimpin langsung upacara peringatan Hari Ibu yang digelar lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu. Dalam kesempatan itu, Tatong membacakan langsung sambutan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dalam hal ini Yohana Yambise.

Dimana, menurut Tatong dalam sambutannya, peringatan Hari Ibu merupakan sebuah momentum untuk merefleksikan kembali perjuangan kaum wanita di era kemerdekaan, hingga saat ini dalam mengisi kemerdekaan.

“Perempuan dan laki-laki memiliki peran dan kedudukan yang setara di dalam mencapai tujuan negara, serta di dalam memperjuangkan kesejahteraan di semua bidang pembangunan seperti bidang pendidikan, ekonomi, sosial, politik dan hokum. Dimana, peran-peran tersebut diharapkan mampu mencapai tujuan pembangunan nasional jangka menengah dan jangka panjang, maupun tujuan-tujuan pembangunan berkelanjutan sampai tahun 2030,” jelas Tatong.

Dalam kesempatan itu, Tatong juga mengingatkan agar segala bentuk kekerasan terhadap kaum perempuan harus benar-benar dihentikan. “Kita mempunyai keinginan dan kemauan yang kuat untuk sendiri maupun bersama-sama menghindari, tidak melakukan dan menghentikan semua bentuk kekerasan dalam ranah publik maupun dalam rumah tangga,” tambahnya.

Dirinya pun berharap, peringatan Hari Ibu tahun ini bias ikut memberikan semagat kepada kaum wanita di Kotamobagu untuk bias berpartisipasi aktif dalam mengisi pembagunan di Kotamobagu. (mg1/jun)

 

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.