Seniman dan Budayawan Diajak GALI POTENSI BUDAYA di Kotamobagu

 

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kotamobagu, Agung Adati ST MSi

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata mengajak kepada para seniman yang ada dalam beberapa komunitas, serta budayawan yang ada di daerah itu, untuk ikut bersama menggali potensi budaya, serta mengembangkan seni yang ada di Kotamobagu. Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Disbudpar Kotamobagu Agung Adati ST MSi. “Kami berharap para seniman dan budayawan ikut menggali serta mempromosikan budaya dan seni yang sudah ada di Kotamobagu, agar nilai-nilai kebudayaan yang ada bisa lebih dikenal oleh khalayak ramai, khususnya di Sulawesi Utara, dan Nasional pada umumnya,” ujar Agung.

Agung mengatakan, penggalian dan pelestarian budaya di Kotamobagu merupakan kerja bersama oleh seluruh elemen masyarakat. “Budaya merupakan salah satu identitas daerah. Selain itu, seni dan budaya juga merupakan salah satu kekayaan daerah,” tambahnya.

Agung pun berharap adanya dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat yang ada di Kotamobagu, terkait dengan sejumlah program pengembangan kebudayaan dan pariwisata yang saat ini sudah disusun mereka. “Tentunya, dukungan warga juga dibutuhkan, agar kebudayaan kita bisa terus dilestarikan dan dijaga, terutama dari derasnya arus globalisasi saat ini,” tuturnya. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.