Pemkot Mulai Benahi Lapangan Kotamobagu Untuk Sholat Idul Adha

Bagikan Artikel Ini:
Ketua PHBI Kotamobagu Agung Adati ST Msi, saat memantau pembenahan Lapangan Boki Hotinimbang untuk persiapan Shlat Idul Adha Minggu nanti

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu, Jumat (09/08/2019) pagi tadi mulai membenahi lapangan boki hotinimbang Kotamobagu, untuk dipersiapkan dalam Sholat Idul Adha 1440 Hijriah, yang dirayakan pada Minggu (11/08/2019) lusa.

Hal tersebut dikatakan oleh Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Kotamobagu Agung Adati ST Msi, kepada beritatotabuan.com, saat dikonfirmasi lewat sambungan telepon selulernya. “kita tadi mengukur dan menetapkan kembali arah kiblat, bersama dengan pihak Kementerian Agama Kotamobagu di lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu,” ujar Agung.

Agung juga mengatakan kalau Sholat Idul Adha nanti akan dipusatkan di Lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu, dimana Walikota Ir Hj Tatong Bara dan Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan akan ikut sholat di tempat itu. “Untuk Sholat Idul Adha memang kita akan gunakan juga Lapangan Boki Hotinimbang, makanya mulai saat ini telah dibenahi, hingga besok hari sebelum digunakan pada hari Minggu nanti,” tambahnya.

Agung mengatakan, Lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu selain akan digelar Sholat Idul Adha, akan digunakan juga untuk melepas pawai takbiran yang akan digelar pada Sabtu (10/08/2019) besok malam. (fb)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.