Tindaklanjuti Instruksi Bupati, Passi Barat Mulai Manfaatkan Pekarangan dan Lahan Tidur

Bagikan Artikel Ini:

Tindaklanjuti Instruksi Bupati, Passi Barat Mulai Manfaatkan Pekarangan dan Lahan Tidur
BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Menindaklanjut Intruksi Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Yasti Soepredjo Mokoagow, yang tertuang dalam Surat Instruksi tertanggal 13 April 2020 Nomor : 19/Setdakab/hkm/IV/2020 tentang Antisipasi Kekurangan Kebutuhan Pangan Akibat Penyebaran (Corona Virus Disease 2019 (COVID-19), Camat Passi Barat, Marief Mokodompit, instruksikan masyarakatnya untuk memanfaatkan pekarangan dan lahan tidur.

“Sudah mulai disosialisasikan ke seluruh Desa-desa Passi Barat, untuk menanam tanaman pangan sebagai antisipasi dampak jangka panjang COVID-19 dengan memanfaatkan pekarangan dan lahan tidur,” ujar Marief, Jumat, (17/04/2020), saat dikonfirmasi via sambungan telepon genggam.

Menurut Marief, untuk menyosialisasikan instruksi tersebut ke masyarakat, pihaknya menggerakkan segenap elemen masyarakat.

“Mulai dari perangkat Kecamatan, perangkat Desa dari Sangadi, Tim PKK (Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga, RED.), Dasawisma, Remaja Masjid, BKMT, Karang Taruna,” ucap Marief.

Sementara, dijelaskan Marief, karena sebagian besar kondisi lingkungan di Kecamatan Passi Barat kurang menunjang untuk penanaman padi sawah, maka tanaman umbi-umbian dan kacang-kacangan dijadikan prioritas.

“Karena untuk menanam padi ladang juga saat ini belum memungkinkan, karena belum memasuki musim hujan. Sementara jagung masih menunggu musim tanam,” demikian Marief.

Diketahui, Marief selaku Camat Passi Barat telah mengeluarkan surat penegasan bernomor : 100/C.2/KPB/124/IV/2020  tertanggal 16 April 2020 sebagai tindaklanjut Surat Intruksi Bupati Bolmong tersebut. (udi)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.