Formasi Dokter Hewan Masih Kosong di Bolmong

Bolmong, BT – Perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Bolaang Mongondow berakhir Kamis (25/09/2014) hari ini. Tercatat sebanyak 570 pelamar mendaftarkan diri lewat situs panitia seleksi nasional Panselnas. Meski demikian, proses pemasukan berkas fisik ke. Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Bolmong, masih terus berlanjut sampai pukul 22:00 wita.
” Kita masih menunggu pemasukkan berkas sampai pukul sepuluh malam, karena masih banyak orang yang mengantri hingga saat baru 485 pelamar yang memasukkan berkas,” ungkap Kepala BKDD Bolmong, Lexi Paputungan saat dikonfirmasi beritatotabuan.com.
Hingga saat ini, menurut Paputungan formasi yang tidak memiliki pelamar adalah yakni dokter hewan, dan formasi yang paling banyak peminat yakni SMK jurusan komputer.
“Sesuai data yang ada yang paling banyak peminat formasi SMK jurusan komputer dan formasi yang memiliki pelamar formasi dokter hewan,”tutupnya. (awi manggopa/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.