Hari Ini, Bupati Bukan Sampul UN di Boltim

Yusri Damopolii
Yusri Damopolii

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM — Dinas Pendidikan (Diknas) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terus mematangkan persiapan Ujian Nasional (UN) pada Senin (04/03/2016) hari ini. Hal ini dikatakan oleh Kepala Diknas Boltim Yusri Damopolii, S.Pd. “Hari ini minggu (03/04/2016) kemarin.“Kami telah mendistribusikan Dokumen UN ke setiap sekolah yang menjadi titik UN SMA/SMK,” ujar Yusri, saat dihubungi.
Yusri menjelaskan, Dokumen Negara tersebut, sampainya di Boltim, Kami (pihak Dinas-red) menitipkannya di Kantor Kepolisian (Sektor) yang ada setiap kecamatan. “Pendistribusian juga di bantu oleh aparat Kepolisian,”jelasnya.
Yusri menambahkan, UN esok akan di buka langsung oleh Bupati Sehan Landjar SH. “Iya akan dibuka oleh Bupati dan bertempat di SMK Buyat,”tambahnya.
Lanjut Yusri, adapun sejumlah point penting yang perlu diperhatikan oleh semua Kepala – kepala sekolah (Kepsek) mengenai persoalan teknis pada saat pelaksanaan UN nanti. “Jadi, jangan sampai Barcode di lembar soal dan jawaban tertukar. Ini penting diketahui oleh pengawas ruang,”tutupnya.(sandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.