BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow, melakukan pertemuan dengan Penjabat Bupati Bolmong Nikson Watung SH, Kamis (28/07/2016) kemarin. Dalam pertemuan tersebut, Ketua KPU Bolmong Fahmi Gobel mengatakan kalau pihaknya mendikusikan persoalan acara Launching PIlkada Bolmong yang rencananya akan digelar Sabtu (30/07/2016) besok.
“Dalam pertemuan itu penjabat Bupati menyatakan kesiapan dirinya untuk menghadiri launching tahapan Pilkada Bolmong yang akan kami gelar Sabtu nanti,” ucap Fahmi,
Fahmi mengatakan kalau dari diskusi tersebut juga diketahui kalau penjabat Bupati berkomitmen penuh untuk mensukseskan tahapan Pilkada Bolmong yang akan digelar mereka pada Februari 2017 mendatang. “Penjabat Bupati pak Nikson mengatakan kalau kehadiran dirinya di daerah ini semata-mata untuk mensukseskan hajatan Pilkada Bolmong, untuknya seluruh agenda KPU akan mendapatkan perhatian penuh dari pemerintah,” tambahnya,
Fahmi juga mengatakan, untuk mematangkan acara launching PIlkada Bolmong tersebut, pihaknya akan menggelar sejumlah persiapan teknis pada Jumat (29/07/2016) hari ini. “Persiapan teknis sekaligus gladi resik akan digelar Jumat nanti. Ini dilakukan agar acara tersebut bisa benar-benar sukses dan tidak ada kendala,” tutupnya. (jun)