BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong, Minggu (05/02/2017) kemarin, menerima kunjungan kerja (Kunker) Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE. Kunjungan kerja tersebut dirangkaikan dengan ibadah bersama dengan Jemaat GMIBM Eben Haezer, serta Peresmian rumah Pastori di Desa Ponompiaan, Kecamatan Dumoga.
Gubernur Sulut Olly Dondokambey dalam sambutan mengatakan, kalau kedatangan dirinya merupakan bentuk perekat kebersamaan, persaudaraan di Provinsi Sulut. “Dalam kurun waktu satu tahun pemerintahan saya baru saat ini memenuhi undangan Jemaat GMIBM Ponompiaan,” katanya.
Di mana terang Olly, harus berbagi tugas urusan pemerintahan dan kemasyarakatan baik yang berhubungan dengan anggaran pemerintah pusat untuk didatangkan ke daerah demi mensejahterakan masyarakat Sulut.
Olly pun mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bolmong, untuk tetap bersama, bergandengan tangan menjaga persaudaraan serta bersatu untuk memajukan tanah Totabuan khususnya dan Sulut pada umumnya. “Karena hanya dengan bersama kita dapat membangun daerah Provinsi Sulut, untuk mencapai Sulut Hebat,” katanya.
Di samping itu, Olly menyampaikan, menjelang pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bolmong, tetap menjaga keamanan dan ketertiban. “Kepada seluruh masyarakat untuk turut serta berpartisipasi dalam menyukseskan Pilkada,” tutupnya. (mg2/jun)