Puluhan Auditor Inpektorat Bolsel Mulai Periksa Dandes

Puluhan Auditor Inpektorat Bolsel Mulai Periksa Dandes
Ridel Paputungan BT

BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Puluhan auditor Inspektorat Bolsel mulai periksan Dandes (Dana Desa) tahun 2016, hal tersebut dikatakan oleh Kepala Inspektorat Kabupaten Bolmong Selatan Ridel Paputungan kepada beritatotabuan.com, Senin (13/02/2017) kemarin, di ruang kerjanya. “Ada sekitar 24 auditor yang akan turun ke desa di Bolsel untuk memeriksa penggunaan Dana Desa dan ADD,” ucap Ridel.

Ridel menambahkan peneriksaan tersebut akan dilakukan di setiap Kecamatan, dan diawali dari Kecamatan Posigadan. “Mereka dibagi dalam enam tim. Dimana, semua tim auditor turun bersama di kecamatan yg sama utuk dapat memacu proses audit,” tambahnya.

Selain mengaudit, kata Ridel para auditor tersebut akan bertugas sebagai klinik desa dan administrasi, dimana ketika didapat kekeliruan dalam hal administrasi akan langsung diperbaiki. “Sejauh ini  belum ada laporan dari auditor yang menemukan kejanggalan selama pengelolaan ADD dan Dandes di desa yang sudah diperiksa. Sebab sebelumnya para kepala desa dan aparat sudah menerima materi melalui berbagai sosialisasi terkait pengelolaan dan penggunaan annggaran tersebut,” tutupnya. (hamka taamole/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.