Walikota Kotamobagu Buka Naskah Ujian Nasional

ADVETORIAL

Walikota Kotamobagu saat berada di MA Al Hikmah dalam rangka pembukaan sampun UN

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL –  Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMU yang digelar secara serentak Senin (10/04/2017) pagi tadi, mendapatkan perhatian khusus dari Walikota Kotamobagu, Ir. Tatong Bara. Ini terbukti dengan dibukanya naskah Ujian Nasional (UN) tersebut secara resmi oleh Walikota, bertempat Madrasah Aliyah (MA) Al Hikmah Mogutat Kotamobagu.

Walikota Kotamobagu saat menyematkan tanda peserta UN terhadap calon peserta wanita

Pembukaan sampul naskah Ujian nasional yang dilaksanakan di Madrasah Aliyah  (MA) Al – Hikmah Mogutat Kotamobagu tersebut, diawali dengan penyematan  tanda peserta oleh Walikota Kotamobagu kepada 2 (dua) orang peserta UN. “Kerjakanlah setiap soal ujian nasional dengan sebaik – baiknya, serta tidak perlu merasa khawatir, ataupun merasa gugup dalam menghadapi pelaksanaan ujian nasional,” ujar Tatong.

Walikota Kotamobagu saat membuka secara simbolis sampul UN

Tatong juga berharap, agar seluruh peserta UN tingkat SMA dan MA di wilayah Kota Kotamobagu, akan dapat memperoleh nilai yang terbaik, pada pelaksanaan UN tahun ini. “Selain belajar, para peserta UN juga harus percaya diri dalam menghadapi ujian nasional, serta jangan lupa untuk berdoa, sehingga bisa memperoleh hasil yang terbaik dalam ujian nasional” harapnya.

Walikota Kotamobagu saat menyematkan tanda peserta UN terhadap calon peserta laki-laki

Pelaksanaan pembukaan sampul naskah UN tersebut, juga dihadiri oleh Wakil Walikota Kotamobagu, Drs. Jainuddin Dampolii, Kepala Kantor Kementerian Agama  Kota Kotamobagu, Drs. Fathan Noh, dan Ketua Yayasan Al – Hikmah Mogutat, Drs Halil Domu, Kepala Dinas Pendidikan Kotamobagu, Dra. Rukmi  Simbala (adveorial/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.