BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Keluhan sejumlah mmasyarakatdi beberapa desa yang ada di Kabupaten Bolmong Timur terkait belum adanya kejelasan pengurusan akta tanah oleh BPN Kabupaten Bolmong rupanya telah sampai ke telinga Bupati Boltim Sehan Landjar. “Saya memang sudah mendengar keluhan warga tersebut, terkait dengan proses pengurusa akta tanah mereka yang hingga saat ini belum menemui kejelasan,” ujar Sehan.
Sehan menambahkan, begitu mendengar keluhan warganya tersebut, dirinya langsung menghubungi kepala BPN Bolmong. “Ketika saya hubungi dia tak memberikan respon. Bahkan saya susul dengan Short Message Send (SMS) kepada kepala BPN Bolmong,” tukasnya.
Menurut Bupati, dirinya tidak ingin jika ada rakyatnya yang di bodohi oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab yang ada di kantor Bupati. “Apalagi warga saya sudah memberikan uang. Katanya untuk diberikan kepada setiap pintu dalam pengurusan. Saya tegaskan jika dalam waktu dekat tidak di selesaikan permasalahan akta tanah ini, terpaksa akan saya bawa kerana hukum. Jangan sampai ada permainan di dalam BPN Bolmong itu,” tandasnya. (mg3/Mon77