BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu belum lama ini telah memasukkan usulan untuk bisa melakukan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di daerah itu. Hal ini sebagaimana dikatakan oleh Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu sahaya MOkoginta SSTP ME, kepada sejumlah awak media.
“Kita sudah masukkan usulan penerimaanb CPNS ke Kementerian Pendayagunaan aparatur Negara dan reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB), saat ini kita tinggal menunggu petunjuk dari pusat.Mudah-mudahan saja usulan itu bisa diterima,” ujar Sahaya, Selasa (01/08/2017)
Sahaya mengatakan kalau belum lama ini Walikota telah menemuiMenpan-RB Asman Abnur, dan membicarakan sejumlah hal, terkait dengan kebutuhan ASN di Kotamobagu. “Mudah-mudahan ini bisa jadi pertimbangan sehingga bisa dilakukan penerimaan di Kotamobagu,” tambahnya.
Selain itu, Sahaya pun mengatakan kalau saat ini prosesrekruitmen CPNS hanya dilakukan oleh instansi dari pusat, diantaranya adalah Kemenkum-HAM dan juga Mahkamah Agung.”Untuk daerah sepengetahuan kami belum ada,” tutupnya. (mg1/jun)