Walikota Terima Penghargaan Dari UGM

 

Walikota Kotamobagu saat menerima penghargaan dari Kepala Program Studi Magister Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Akuntansi dan Bisnis UGM

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara akhirnya menerima penghargaan sebagai salah satu daerah pengelola keuangan terbaik di Indonesia dari Universitas Gadjah Mada (UGM). Penghargaan itu sendiri diserahkan langsung oleh Kepala Program Studi Magister Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Akuntasi dan Bisnis UGM, Prof Dr Abdul Halim, pada acara peringatan Dies Natalis Fakultas Ekonomi dan Bisnis UGM ke 62, di Graha Sabha Pramana UGM, Kamis (07/09/2017) siang ini.
Penyerahan penghargaan itu sendiri diserahkan setelah proses penelitian dan pengamatan yang dilakukan UGM kepada daerah di Indonesia terkait dengan pengelolaan keuangan daerah.
Dimana, Kotamobagu sendiri diketahui merupakan salah satu daerah yang memiliki prestasi terkait dengan raihan opini BPK RI dalam hal ini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama beberapa tahun terakhir secara berturut-turut.
Tatong sendiri mengapresiasi penghargaan yang diterima tersebut, seraya berharap hal itu akan bisa terus dipertahankan oleh Pemkot Kotamobagu kedepan.
“Ini tentunya capaian yang sangat luar biasa bagi Pemkot Kotamobagu, dimana penghargaan ini akan menjadi pelecut semangat bagi kami untuk terus mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi yang dicapai saat ini,” ucap Tatong. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.