BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Sekretaris Daerah (sekda) Kabupaten Bolmong Tahlis Gallang SIP, MM Senin (18/09/2017) mengunjungi lokasi banjir di Desa Bakan dan Tanoyan Utara, Kecamatan Lolayan. “Kita turun untuk melihat sekaligus meninjau langsung kondisi pasca banjir ini, sehingga bisa menganmbil tindakan yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan masyarakat,” ujar Tahlis.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Alam Daerah (BPBD) Kabupaten Bolmong Ir Channy Wajong, mengatakan kalau dari hasil Monitoring dan Evaluasi (Monev) yang dilakukan Sekda tersebut, diketahui kalau hingga saat ini ada sekitar 365 Kepala Keluarga (KK) yang terkena dampak banjir itu. “Dari hasil amatan lapangan, untyuk Desa Bakan ada sekitar 214 rumah 227 KK dan 956 jiwa, sementara di Tanoyan Utara yang terkena dampak banjir sekitar 138 KK 621 jiwa,” uimbuh Channy.
Saat ini,m Channy mengatakan selain bantuan berupa kebutuhan pokok, pihaknya pun tengah menurunkan mobil tangki air, guna memenuhi kebutuhan air bersih di masyarakat. (mg2/jun)