Dihadapan Dirjen PSP Kementerian Pertanian, Bupati Sebut BANTUAN PEMERINTAH PUSAT MASIH KECIL

 

Bupati Bolmong bersama Dirjen PSP Kementerian Pertanian saat panen raya jagung di Desa Totabuan

BERITATOTABUAN.COM,BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, Jumat (09/02/2018)  Dihadapan Direktur Jenderal (Dirjen) Prasarana dan Sarana Pertanian, Kementerian Pertanian (Kementan) RI, Pending Dadih Permana, memaparkan sejumlah potensi pertanian yang ada di daerahnya. Hal tersebut dilakukan Yasti saat melakukan panen jagung raya di Desa Totabuan.  Bupati Bolaang Mongondow Yasti Soeprojo Mokoagow mengatakan “Kabupaten Bolaang Mongondow memiliki potensi unggulan dibidang pertanian dengan memiliki luas lahan sawah mencapai 29.140 ribu hektare dan luas wilayah tanaman pangan mencaspai 85 ribu hektar,” ujar Yasti.

Dari potensi yang dimiliki Bolaang Mongondow, Yasti berharap  dukungan dari pemerintah Pusat dan pemerintah daerah agar masyarakat petani bolmong, dapat hidup dengan layak seperti daerah lainnya, “Selama ini bantuan pertanian yang masuk di Bolaang Mongondow hanya sebagian kecil, sementara daerah ini merupakan lumbung beras di Provinsi Sulawesi Utara,” ungkapnya.

Yasti pun mengungkapkan kalau 75 persen warga di daerah yang dipimpinnya berprofesi sebagai petani, “Saya berharap ini bisa jadi perhatian dari pemerintah pusat, sehingga kedepan jumlah bantuan dalam bidang pertanian di Bolmong bisa lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya,” tambahnya. (sofyan peduho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.