Inspektorat Bolmong Fasilitasi Proses VERIFIKASI PKH

 

Rio Lombone SSTP MH

BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Inspektorat Kabupaten Bolaang Mongondow, terinformasi saat ini tengah memfasilitasi proses verifikasi yang digelar oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Republik Indonesia (RI) terkait dengan dengan Program Keluarga Harapan (PKH) di daerah itu. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Inspektorat Kabupaten Bolmong, Rio Lombone SSTP, MH kepada awak media. “Proses verifikasi itu digelar oleh BPKP dari tanggal 14 Februari lalu, dan akan berakhir pada 6 Maret 2018 mendatang,” ujar Rio,

Rio mengatakan, proses verifikasi itu dilakukan BPKP dalam rangka melihat kesesuaian anggaran dan sasaran penggunaan dana untuk program PKH. “Ini merupakan pengawasan yang dilakukan oleh BPKP dalam pelaksanaan program pemerintah. Mereka nantinya akan memverifikasi selama 15 hari kerja,” tuturnya.

Rio mengatakan, meski PKH merupakan program nasional, namun pihaknya berkewajiban untuk membantu BPKP terkait dengan verifikasi tersebut. “Sebab, Bolmong masuk sebagai salah satu daerah realisasi program ini. Makanya, kita akan back up penuh proses verifikasi ini,” tambahnya. (mg2/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.