Guyuran Hujan tak Surutkan KEMERIAHAN CAP GO MEH di Kotamobagu

ADVETORIAL

Walikota saat melepas dengan resmi Festival Cap Go Meh dan pagelaran Seni dan Budaya di Kotamobagu

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL —Meskipun berlangsung dibawah guyuran hujan, namun pelaksanaan kegiatan perayaan Cap Go Meh 2018 dan Pagelaran Seni Budaya Daerah, dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Imlek 2569, yang dilaksanakan di Kota Kotamobagu, Jumat (02/03/2018), tetap berlangsung meriah.

Atraksi salah satu Tang Sin dalam Festival Cap Go Meh di Kotamobagu

Kegiatan perayaan Cap Go Meh 2018 dan Pagelaran Seni Budaya Daerah tersebut, diikuti oleh ribuan peserta, yang menampilkan berbagai bentuk Kesenian dan Adat Budaya, diantaranya seperti Parade Busana Adat Daerah, Tari Mogama, Kuda Lumping, Tari Kabasaran, Musik Bambu, Parade Mobil Hias, Barongsai, dan Tang Sin. Sementara itu, pejabat Walikota Kotamobagu, Muhammad Mokoginta, SE, MTP, dalam sambutannya mengatakan bahwa, pelaksanaan kegiatan Cap Go Meh 2018 dan Pagelaran Seni Budaya Daerah harus dapat dijadikan sebagai sebuah sarana untuk terus membangun semangat kebersamaan dan Persaudaraan diantara sesama warga di daerah ini.

Tarian Kabasaran ikut memeriahkan Festival Cap Go Meh dan Pegalaran Seni dan Budaya di Kotamobagu

“Hal tersebut juga sangat sejalan dengan tema pelaksanaan Cap Go Meh 2018 dan Pagelaran Seni Budaya Daerah yang kita laksanakan pada hari ini, yakni, Merajut Kebhinekaan Memperkokoh Persatuan,” ujar Walikota.

Pada kesempatan tersebut, Walikota juga menghimbau kepada seluruh masyarakat di Kota Kotamobagu, agar tetap menjaga suasana aman dan damai, khususnya dalam rangka menghadapi pelaksanaan agenda Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu.

Salah satu pertunjukkan dalam Festival Cap Go Meh Kotamobagu

“Berbeda pilihan adalah hal yang wajar, namun yang paling utama adalah bagaimana kita semua dapat menjaga suasana yang aman dan damai di Kota Kotamobagu, yang telah tercipta dengan sangat baik selama ini,” Imbau Walikota. (advertorial/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.