BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Adanya temuan makanan tidak layak konsumsi yang diduga dijual oleh gerai Indomaret Buyat, mendapat tanggapan wakil rakyat Dekab Boltim.
Legislator mewarning pengelolah gerai indomaret agar intens melakukan pengecekan produk. “Harusnya produk yang dijual harus dicek setiap hari. Apakah sudah kadaluarsa atau masih layak konsumsi. Jangan sampai konsumen dirugikan,” tegas salah satu legislator Dekab Boltim, Nasrudin Simbala.
Sebelumnya, Kepala Disperindagkop dan UKM, Ramlah Mokodompis mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti laporan warga bersama dengan Dinkes. Semua gerai Indomart dan Alfamart di Boltim akan disidak. “Kami bersama Dinkes akan turun memeriksa semua makanan di gerai Indomart dan Alfamart. Kalau kedapatan memang ada, kami tidak segan memberikan sangsi tegas,” kata Ramlah.
Diketahui sebelumnya, salah satu pembeli Olivia Mamonto mengeluhkan, adanya bahan makanan tak layak konsumsi masih dijual bebas di gerai Indomaret Buyat. “Kata salah satu karyawan, kadaluarsanya nanti tanggal 7 Juli 2018. Tapi kenyataannya baru tanggal 3 sudah berjamur. Ini hanya masalah roti coklat, bagaimana dengan makanan lainnya,” tutur Oliv, kemarin.
Parahnya lagi, saat memprotes pihak karyawan menghiraukan hingha tidak mau mengganti roti tersebut dengan roti layak konsumsi. “Padahal sudah mengembalikan roti yang dibeli. Mereka juga telah mengabaikan hak-hak konsumen,” keluhnya. (mg3/mon77)