Wawali Kotamobagu  ‘Turun Tangan’ Bantu Selesaikan Konflik UDK

 

Wawali Kotamobagu bersama Kapolres dan Ketua YPIK saat berada di kampus UDK

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, Senin (03/12/2018) pagi ini, mendatangi langsung kampus Universitas Dumoga Kotamobagu (UDK) yang terletak di ruas jalan Ahmad Yani Kotamobagu. Dalam kedatangan Wawali Kotamobagu itu, terlihat juga pihak Rektorat UDK bersama puluhan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) membuka gembok ruangan rektorat yang sebelumnya disegel oleh mahasiswa.

“Iya, kedatangan saya ke tempat ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap kondisi Universitas Dumoga Kotamobagu. Sebab, bagaimanapun pemerintah telah bernazar untuk memajukan perguruan tinggi di Kotamobagu,” ujar Nayodo kepada sejumlah awak media.

Nayodo mengatakan, pemerintah telah meminta rektorat untuk membuka diri, serta melakukan komunikasi dengan seluruh pihak yang ada di kampus tertua di Bolaang Mongondow raya itu. “Termasuk dengan pihak yang merasa hak-hak mereka terabaikan,” tambahnya.

Nayodo pun menegaskan kalau pemerintah sendiri tidak ingin mengintervensi terlalu jauh, soal persoalan yang ada di dalam internal UDK. “Kami hanya bisa menyarankan dan memberikan masukan. Saya yakin tidak ada persoalan yang tidak bisa diselesaikan selama ada komunikasi,” tuturnya. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.