Tembang ‘Rumah Kita’ Dari Wawali Kotamobagu Menghentak di Pentas Seni dan Budaya dari Ikasto

Wawali Kotamobagu saat membawakan lagu di Pentas Seni dan Budaya yang digelar oleh Ikasto

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Tidak hanya tahu dan aktif dalam bertani serta mendalami dunia penyelenggara pemilu, sosok Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH rupanya piawai juga dalam mengolah vokal. Hal ini terlihat dari pertunjukkan yang disuguhkan Nayodo dalam acara Pentas Seni dan Budaya yang digelar oleh Ikatan Seniman Totabuan (Ikasto), di Lapangan Garuda Desa Poyowa Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan. Dimana, Nayodo dalam acara itu ikut menyanyikan dua tembang yang cukup menghentak dalam kegiatan tersebut. Tembang berjudul ‘Rumah Kita’ yang diciptakan oleh musisi lawas Ian Antono membuka nyanyian Nayodo.

Riuh tepuk tangan dari para penonton yang hadir, menyambut tembang pertama yang dinyanyikan Nayodo. Dimana, tembang tersebut kemudian dilanjutkan dengan lagu berjudul ‘Sudahlah Aku Pergi’ yang dinyanyikan oleh Ahmad Albar. “Kegiatan ini sangat positif dalam menjaga entitas kebudayaan di tengah-tengah masyarakat, serta menumbuhkembangkan jiwa seni yang ada di kalangan generasi muda khususnya,” ujar Nayodo pada kesempatan itu. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.