Camat Modayag Barat Terima Penghargaan Perangkat Daerah Terbaik

 

Camat Modayag Barat Terima Penghargaan Perangkat Daerah Terbaik
Pemberian penghargaan perangkat daerah terbaik kepada Camat Modayag Barat

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM –  Camat Modayag Barat terima penghargaan perangkat daerah terbaik di internal Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur yang diserahkan oleh Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim),

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Assiten II Pemkab Boltim, Sonny Waroka, kepada Camat Modayag Barat Kisman Mamonto disela-sela kegiatan singkronisasi dan menyelaraskan program dan kegiatan hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kecamatan dengan rancangan Rencana Kerja (Renja) serta rancangan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) tahun anggaran 2020, bertempat di aula lantai III Kantor Bupati Boltim, Rabu (27/02/2019) kemarin. “Penghargaan terbaik ini diberikan sesuai dengan penilaian pada forum perangkat daerah Pemkab Boltim,” ujar Waroka.

Sementara itu, Bupati Sehan Landjar saat membuka secara resmi kegiatan tersebut mengatakan agar SKPD lebih teliti dalam perencanaan program kerja. Kemudian mengkaji setiap usulan perencanaan program pembangunan dari desa, apakah sesuai kebutuhan atau tidak.

“Perencanaan seharusnya ada manfaat secara ekonomi, sosial. Forum ini adalah awal dari melahirkan sesuatu perencanaan yang akurat. Jangan salah sasaran. Harus ada pemetaan seberapa besar pengaruhnya sehingga ada manfaat secara ekonomi dan sosial. SKPD jangan hanya tiba saat tiba akal,” ujarnya.

Ia menambahkan, perencanaan pembangunan harus sesuai sasaran Pemkab Boltim. “Harus ada keseriusan dalam forum ini. Sehingga apa yang menjadi target dalam visi misi daerah dapat tercapai. Perlu ada sinkronisasi. Jangan hanya asal asalan,” pungkasnya. (mg3/mon77)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.